CARA MUDAH TERNAK ITIK PETELUR MENGUNTUNGKAN BAGI PARA PEMULA




Pada artikel kali ini saya akan memberi ulasan tentang bagaimana ternak bebek petelur yang mudah dan menguntungkan, cara ini bisa anda coba untuk bagi para pemula.

Bebek adalah salah satu hewan dengan golongan unggas. bebek ini termasuk hewan pemakan segalanya (omnivora) . Kaki bebek memiliki selaput yang membantunya agar cepat berenang.

Bebek juga termasuk unggas yang berkembang biak dengan cara ovipar. Telur bebek juga bisa di konsumsi . selain telurnya daging bebek juga dapat di konsumsi dan merupakan favorit banyak orang.

Tips Ternak Bebek Petelur Yang Mudah
Persiapan bibit unggul dapat dilakukan dengan membeli anakan itik yang masih berumur sehari sampai tiga hari. Pemilihan lokasi kandang yang tepat yaitu memilih tempat yang tidak terlalu gaduh dan jauh dari lalu lintas kendaraan.

Perawatan kandang yang baik, walaupun bebek terkenal dengan daya tahannya namun kamu harus tetap menjaga kandangnya agar tetap bersih dan nyaman seperti memasang anyaman bambu atau dengan menambahkan batu-batu kecil pada alasnya agar terhindar dari stres dan produktifitasnya juga terjaga

Menjaga asupan gizi pada pakan bebek dengan mengatur pakan yang diberikan pada bebek diantarannya adalah memberi protein dan karbohidrat yang cukup.

Dengan cara pembudidayaan yang sangat mudah ini akan sangat banyak keuntungan yang kamu dapatkan pada saat panen, selain produksi telur yang optimal kamu juga dapat memanfaatkan kotoran bebek ini sebagai pupuk untuk tanamanmu.

Sarana & Kandang Ternak Bebek Petelur
Secara umum, kandang yang baik bagi bebek adalah memenuhi beberapa syarat berikut :

Suhu di dalam kandang tidak boleh lebih dari 40 derajat celcius dan tidak kurang dari 35 derajat celcius.
Kandang boleh lembab asal tidak melebihi toleransi sebanyak 60%.
Penerangan memadai di tiap sudut kandang sehingga memudahkan kita dalam menata ulang kandang sewaktu – waktu.
Manajemen bahan yang efektif. Tidak harus mahal namun dapat dibuat dengan bahan murah yang dapat dipergunakan dalam waktu lam.
Persiapkan kebutuhan seperti tempat makan dan minum sedini mungkin.
Pemeliharaan & Pakan Ternak Bebek Petelur
Ada beberapa hal yang jika kita bisa lakukan secara terprogram, maka hasil yang optimal dapat kita capai, dan resiko penyakit maupun kematian dapat diminimalisir.

Kita jaga kebersihan kandang, amati secara berkala, apakah kandang perlu dibersihkan atau tidak. Umumnya kandang yang kotor rawan menimbulkan bakteri dan jika masuk ke dalam tubuh bebek akan timbul suatu penyakit dan mengurangi keberhasilan ternak.
Selain itu biaya pengobatan bebek juga dapat memotong keuntungan dari hasil produksi. Bila perlu kita sterilkan kandang dengan obat secara berkala.
Konsultasikan masalah dan penyakit yang timbul kepada dokter hewan dengan segera. Penanganan yang lambat akan sangat merugikan jika penyakit tersebut menular kepada bebek yang lain. Bila perlu catat periode dimana penyakit mulai melanda dan perkiraan kesembuhannya.
Pemberian pakan wajib disesuaikan dengan fase dan usia bebek  petelur tersebut. Umunya terbagi menjadi tiga fase, yaitu starter, grower, dan layar. Ketiga fase tersebut dapat kita berikan pakan langsung buatan pabrik yang banyak tersedia di toko peternakan. Sesuaikan usia itik dengan fase yang tertera pada kemasan pakan.
Untuk pemberian kita dapat menyesuaikan karakteristik bebek tersebut berdasarkan usia, Pada usia 0 sampai 2 minggu kita berikan makanan pada wadah yang rata. Diatas tdua minggu, kita dapat mulai menaburkan pakan di lantai, tetapi tetap kita berikan juga di wadah yang rata tadi.
Pada usia 3 minggu hingga satu bulan, itik sudah terbiasa dengan pakan di lantai.
Usia diatas dua bulan, kita sudah bisa mulai mengenalkan pakan buatan agar bebek  dapat mendapat nutrisi yang baik dan mulai memproduksi telur. Biasanya berbentuk ransum yang terbuat dari berbagai macam campuran.
Setelah fase ransum berhasil, kita sudah bisa memberi makan secara ad libitum terus menerus dan disesuaikan dengan kebutuhan produksi.
Pengairan dan Pemberian Vitamin Ternak Bebek Petelur
Sedangkan air, berikan vitamin dan mineral untuk bebek  usia kurang dari satu minggu. Selanjutnya lewat satu minggu, kita dapat terus menerus mengisi air dan posisi air ada di pinggir kandang. Setelah bebek masuk usia satu bulan, baru lah kita buat tempat minum dengan panjang 2 meter untuk 200 hingga 300 ekor itik dalam satu kandang dan diberikan secara terus menerus.

Pemanenan & Pemasaran Telur Ternak Bebek Petelur
Perlu diketahui, itik / bebek biasanya bertelur saat dini hari. Jadi jika kita melihat nya pada pukul 6 pagi, maka bisa dipastikan bahwa bebek tidak akan bertelur lagi. Kita boleh mengeluarkan bebek dari dalam kandang dan mulai memanen telur bebek satu persatu.

Wadah telur dapat kita buat dari keranjang yang berbentuk cekung. Jangan terlalu lama membiarkan atau menyimpan telur bebek terlalu lama karena mudah busuk. Jika tidak diawetkan lebih baik langsung anda pasarkan.

Untuk pemasaran kami bisa menjamin bahwa anda tidak akan kekurangan penadah /  pengumpul. Karena selama ini kebutuhan telur bebek  yang sangat tinggi tidak diimbangi dengan hasil produksi yang meningkat.

Selain melalui penadah, kita juga bisa langsung menjualnya ke pasar atau ke rumah makan dalam bentuk telur asin.

Disamping kurangnya hasil produksi, banyak para peternak bebek  petelur yang berhenti di tengah jalan karena putus asa melihat kurangnya produktivitas bebek ternakannya. Oleh karena itu, diperlukan kesabaran ekstra dan ketangkasan dalam budidaya bebek.

2.Bebek Mojosari

Bebek Mojosari

Jenis bebek yang cocok untuk ternak bebek petelur yang  adalah Bebek  Mojosari. Bebek  Mojosari merupakan salah satu bebek hibrida unggulan. Nama Mojosari diambil dari nama daerahnya, yakni di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur karena itu lah di panggil bebek mojosari.

Bebek Mojosari sangat populer karena menjadi komoditas utama peternak bebek. Bebek ini memiliki rasa yang enak dan dagingnya lebih empuk.Itik Mojosari tidak sebesar bebek ternak pada umumnya , sehingga pengolahan dagingnya pun lebih mudah, jadi cepat pula empuknya.

Meski bertubuh lebih kecil, Bebek Mojosari memiliki telur yang lebih besar dan berwarna lebih hijau. Dalam setahun 1 bebek Mojosari betina dapat bertelur 250 butir/ekornya

Secara umum, kenampakan fisik bebek Mojosari tidak jauh beda dengan bebek tegal. Tetapi, warna bulunya cenderung kemerahan. Bulu ini memiliki campuran warna coklat dan putih. Perawatan bebek Mojosari akan lebih maksimal pada kandang tanpa air.

Dengan kandang ini, jumlah produksi telurnya bisa mencapai 250-300 butir/tahun/ekor. Bebek Mojosari mulai produktif di usia 6 atau 7 bulan.
Itik mojosari termasuk dalam itik petelur terbaik dengan ciri-ciri :

Warna bulu kemerahan variasi coklat kehitaman, Warna paruh dan kaki hitam
Pada itik jantan terdapat 1-2 bulu ekor melengkung ke atas
Berat badan itik dewasa rata-rata 1,7 kg
Bebek Mojosari adalah bebek petelur yang sering di budidaya oleh para petani karena produksi telurnya banyak. Budidaya bebek ini menguntungkan karena mudah dalam pemasaran dengan telurnya besar dengan rasa telur enak. Berasal dari Mojosari, Jawa Timur. Produksi telur pertahun rata-rata 250-300 butir.

3.Bebek Tegal
Bebek Tegal

Jenis bebek yang cocok untuk ternak bebek petelur yang terakhir adalah Bebek Tegal. Mengapa bebek ini menjadi varietas unggulan dari bebek khaki campbell. Tidak lain adalah karena jumlah telurnya bisa mencapai 200—250 telur/ekor dalam setahun, dengan kisaran berat telur 70—75 gram/telur.

Bebek ini termasuk bebek lokal yang umunya mudah untuk di cari dapi pada bebek khaki campbell yang berasal dari Inggris. Bebek Tegal sudah sangat sering kita lihat sangant cocok untuk ternak bebek petelur bagi pemula. Itik ini berwarna coklat, bentuk badan langsung. Selain itu, berikut ini ciri-ciri bebek Tegal.

Kepala kecil, tetapi lehernya langsing, bulat, dan panjang
 Badan lurus nyaris vertical sempurna
Paruh dan kaki itik didominasi wanra hitam
Paruhnya cukup panjang dan lebar di ujungnya
Dengan produktivitasnya yang tinggi, itik ini jadi favorit para peternak. Ada yang bilang bahwa itik tegal berbulu coklat dengan bintik bintik lah yang bisa memproduksi telur sebanyak 250 butir per tahun.

Sementara, yang berbulu coklat mulus hanya menghasilkan 200 telur/tahunnya.Itik Tegal mulai bertelur sejak usia 22 minggu, dan memasuki usia produktif setelah berusia 1 tahun.Itik petelur unggul terbaik ini mempunyai ciri-ciri seperti :

Warna bulu kecoklatan hampir seluruh tubuh bercorak bintik bintik kecoklatan terlihat jelas pada bagian dada, punggung dan pada sayap luar, warna mata merah.
Pada paruh kaki dominan warna hitam.
Bentuk paruh panjang serta lebar pada ujungnya
Bentuk kepala kecil
Leher langsing, panjang, bentuk bulat
Sayap menempel pada badan dan ujung bulu-bulu saling menutupi di atas ekor
Posisi badan hampir tegak lurus, langsing seperti botol, dengan langkah tegap
Bebek tegal adalah itik petelur yang mempunyai produktifitas telur banyak. Berasal dari daerah tegal jawa tengah.

Jenis bebek yang satu ini dapat dijadikan salah satu pilihan untuk usaha itik petelur. Karena bebek jenis ini mampu memproduksi telur pertahun rata-rata bisa  mencapai 200 – 250 telur dengan berat antara 70 – 75 gram pada setiap telur.

Kandungan Gizi Pada Telur Bebek
Telur itik / bebek merupakan salah satu jenis makanan yang sangat populer karena selain harganya yang masih relatif terjangkau, rasanya pun menurut sebagian orang lebih lezat daripada telur ayam. Memang benar bahwa telur itik/bebek ini mengandung kolesterol dan lemak yang cukup tinggi.

Namun, tidak semua nutrisi yang terkandung di dalam telur bebek buruk bagi kesehatan.Manfaat telur bebek cukup signifikan apabila kita mengkonsumsinya dengan diet yang sehat dan seimbang sebagai suplemen.

Kandungan gizi dalam satu telur bebek mentah dengan ukuran besar mengandung 9 g protein, yaitu sekitar 18 persen dari asupan protein yang dibutuhkan kebanyakan orang setiap hari. Tubuh kita memerlukan asupan protein dalam jumlah besar setiap setiap hari.

Hal ini tidak terlepas dari peran protein yang merupakan komponen utama dari berbagai bagian tubuh Anda, termasuk kulit, otot dan organ. Protein terus-menerus digunakan untuk memperbaiki dan memelihara sel-sel, terutama pada masa kanak-kanak, saat hamil, atau setelah berolahraga.

Vitamin A
Manfaat telur itik lainnya adalah memiliki kandungan Vitamin A yang cukup tinggi. Satu butir telur bebek mentah yang  berukuran besar mengandung kurang lebih 472 IU vitamin A, yang merupakan 9,4% dari asupan vitamin harian yang direkomendasikan.

Menurut University of Maryland Medical Center, tubuh menggunakan vitamin A untuk membantu menjaga kesehatan mata anda agar tetapm sehat. Hal ini juga digunakan untuk fungsi lain seperti memerangi radikal bebas, memperkuat sistem kekebalan tubuh, dan menjaga gigi dan tulang yang sehat.

Vitamin E
Telur bebek besar mentah mengandung 0,9 mg vitamin E, yaitu sekitar 3 persen dari kebutuhan vitamin E sehari hari  yang disarankan untuk tubuh . Vitamin E adalah antioksidan yang dapat membantu mencegah kerusakan akibat radikal bebas pada tubuh, seperti manfaat dari vitamin C.

Menurut Medline Plus oleh National Institutes of Health, vitamin E juga berkontribusi terhadap pemeliharaan pencernaan dan sistem metabolisme, serta membantu tubuh Anda melawan infeksi dan penyakit.

Mineral
Telur bebek juga merupakan sumber yang baik dari mineral yang berbeda yang dibutuhkan tubuh Anda. Sebagai contoh, salah satu telur mentah mengandung 154 mg fosfor yang merupakan 15,4 persen dari asupan harian Anda yang dianjurkan.

Selain fosfor, manfaat telur bebek juga menyumbangkan nutrisi berupa kalsium, kalium dan zat besi dalam jumlah yang cukup besar.