CARA BETERNAK BEBEK PEDAGING

     

Bebek Pedaging yang saat ini banyak dipelihara adalah jenis Bebek Peking dan Bebek Hibrida. Selain jenis itu masih banyak jenis lain yaitu Bebek Kalung (Magelang Jantan), Bebek Cihateup jantan, Bebek bali jantan, Bebek Alabio jantan, dan jenis bebek lokal jantan, yang banyak terdapat di Indonesia. Diantara Bebek tersebut ada yang mempunyai pertumbuhan cukup cepat yaitu Bebek Peking. Bebek Peking pada umur 42-45 hari bisa mencapai berat 1,5 kg - 1,8 kg. Bahkan jika pemeliharaan baik umur 8 minggu sudah bisa mencapai 3 kg lebih. Untuk mencapai bobot yang diinginkan perlu dilakukan beberapa langkah sebelumnya.

Pemeliharaan pada fase starter

Bentuk kandang boks atau postal yang beralas sekam atau jerami dengan ketinggian 50 cm. Untuk ukuran 2 x 2 meter dapat menampung 500 ekor yang disekat menjadi 2 bagian

Setiap kandang diberi lampu pemanas 4 buah 30 atau 40 watt dan letaknya menyebar hingga seluruh kandang merata panasnya.

Dinding kandang perlu tertutup rapat sehingga Anakan tidak gampang masuk angin. Setelah umur 3 minggu penutup kandang dapat dibuka dan hanya ditutup pada malam hari atau pada cuaca yang sangat dingin.

Pada minggu pertama diberi minuman vitachick. Untuk mengurangi Bebek kedinginan maka galon minum diberi kerikil sehingga DOD tidak basah saat sedang minum. Pada minggu ke dua minuman diberi 50 % air segar dicampur probiotik plus Trymezin sesuai dosis

Untuk DOD hingga 3 minggu pakan murni konsentrat jenis 511. Setelah 3 minggu dapat dicampur dengan bekatul, nasi aking, jagung kuning giling atau bahan pakan tambahan lain. Untuk komposisi bekatul 2 bagian : konsentrat 1 bagian. Untuk jumlah pakan per 100 ekor 3 kg/ hari atau 21 kg/ minggu/ 100 ekor.

Pemeliharaan pada fase grower (umur 3 -4 minggu)

Minggu 3 -4 diberi minuman campuran antara air segera dan probiotik dengan komposisi masing-masing 50%. Untuk pakan ada perubahan dengan perbandingan bekatul 4 : 1 konsentrat 511. Jumlah pakan 5 kg/ hari/ 100 ekor atau 35 kg/ minggu/ 100 ekor.

Minggu ke 4 pakan komposisi bekatul 4 : 1 konsentrat 511. Untuk pakan per hari untuk 100 ekor 7 kg atau untuk konsumsi mingguan sekitar 35 kg untuk 100 ekor.

DOD Hibrida

Fase finisher (umur 5 – 8 minggu)

Untuk minuman diberikan dengan komposisi air segar 75% : 25% probiotik + trymezin.

Sedangkan untuk pakan komposisi  : 1 konsentrat 511 hingga masa panen. Umur 5 minggu konsumsi pakan 8 kg, umur 6 minggu 10 kg, umur 7 minggu 11 kg dan umur 8 minggu 12 kg per hari untuk 100 ekor.

Jam pemberian pakan dan minum pagi jam 6 atau jam 7 sedang sore jam 2 atau jam 3. Banyaknya takaran minum sesuaikan saja dengan kemampuan ternak. Tapi setelah nanti anda pelihara minimal dua periode maka anda akan sudah tahu takaran minum yang pasti.. Silahkan berburu keilmuan praktis strategis, yang langsung bisa di praktekan , sebab petunjuknya adalah hasil praktek langsung bukan hanya teori semata yang kadang ketika akan di praktekan dalam dunia nyata, bertolak belakang.

Kami dari CV SAHABAT TERNAK menyediakan berbagai jenis DOD bebek dan bisa mengirimkan ke seluruh Indonesia. Untuk itu jika mau memesan segera hubungi kami di :


SMS/WHATSAPP : 0821-4194-9869